Karimun, metro12news.id – Kasus kematian akibat COVID-19 di Kabupaten Karimun, Provinsi Kepri terus bertambah.
Hingga, Selasa 10 Agustus 2021, jumlah kasus kematian akibat virus tersebut sudah 94 jiwa. Tambahan terbarunya pada tanggal itu sebanyak 5 kasus.
Berdasarkan data yang diperoleh, adanya setiap hari kasus meninggal dunia akibat COVID-19 di Bumi Berazam, dimulai dari akhir bulan Juni hingga sepanjang Agustus 2021 ini.
“Tambahan 5 kasus meninggal dunia, 4 meninggal hasil PCR positif dan 1 meninggal probabel. Asalnya 3 dari Kecamatan Meral, 2 Kundur Barat,” ujar Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Karimun Rachmadi.
Dikatakannya, jumlah 94 kasus meninggal dunia COVID-19, di Kecamatan Karimun sebanyak 33 kasus, Meral 17, Meral Barat 4, Tebing 13.
Kemudian, Kundur 16, Kundur Barat 4, Buru 3, Moro 1 dan warga dari luar wilayah Kabupaten Karimun 3.
Rachmadi menyebutkan, positif baru COVID-19 di daerahnya bertambah 84, pasien sembuh 85 pada tanggal 10 Agustus 2021.
Positif baru lanjutnya, di Kecamatan Karimun 15 kasus, Meral 36, Tebing 5, Kundur 25, Kundur Barat 1 dan Ungar 2.
“Untuk pasien sembuh baru terbanyaknya di Kecamatan Kundur 44 dan Karimun 24,” tambah Rachmadi.
Hingga 10 Agustus 2021, ia mencatat total kasus konfirmasi positif COVID-19 di Kabupaten Karimun sebanyak 4.378. Rincian dari jumlah itu pasien sembuh 3.724, pasien meninggal 94 dan 560 pasien positif.
“Kasus aktif, Kecamatan Karimun 63, Meral 103, Meral Barat 15, Tebing 86, Kundur 57, Kundur Utara 61, Kundur Barat 50, Belat 26, Moro 22, Durai 11, Ungar 2, Niur Permai 6, luar wilayah 59,” jelas Rachmadi mengakhiri.